Senin, 21 November 2011

Pengalaman 2 Anak kucing

Pada suatu hari, Namicha memunggut 2 ekor anak kucing yang dibuang di pinggir jalan.
“Aduh, kasihan sekali kucing ini” katanya sembari mengambil anak kucing itu.
“Nami… kucing dari mana itu?” Tanya ibunya pelan
“um.. dari… itu… bu.. boleh tidak, kucing ini kupelihara?” Tanya Nami dengan mata 
berbinar binar.. 
"makanannya? kita kan hanya punya beberapa ikan asin di kulkas.., lagi pula... apa mau anak kucing makan?"
"...." Nami dan ibunya berpikir. Ibu Nami memang tidak tega dengan anak kucing itu. Tiba-tiba..
"Non, ini ada susu yang masih utuh.." kata bik Sri.
.Nami melihat susu itu sebentar, lalu berpikir
"Ini susu siapa bik?" tanyanya masih dengan raut muka yang heran
"oh itu bekas adik nona, kan adik nona nggak mau minum susu putih"
Nami dan ibunya bertatap-tatapan lalu berpikir sejenak. Suasana  hening saat itu.. 
saat tengah-tengah asiknya hening, Nami berteriak
"AHA! kita pakai susu itu saja! kucing kan mau minum susu sapi" langsung bik Sri berlari ke dapur untuk mengambil kaleng susu yang masih banyak itu.
Dengan cekatan, Nami mengambil botol cuka, dicuci, lalu susu bubuk itu dimasukkan secukupnya ke botol cuka, lalu diberi pentil, selesai!
"Nami, saat memberi minum, bungkus anak kucingnya dengan kain bekas ya"
Nami melakukan seperti yang disuruh oleh ibunya

Sebentar ya... belum selesai...

Senin, 31 Oktober 2011

Winter Drink

Ah... aku dengar.. negara 4 misim sudah masuk musim dingin... dan mereka harus tetap hangat agar tetap bisa melakukan kegiatan sehar-hari mereka. nah idenya muncul saat aku pulamg sekolah.. aku saat itu hanya berpikiran "mau mengisi blog dengan apa ya?" aku ingat kata ayah, " di negara negara eropa sudah mulai masuk musim dingin ini" lalu aku gambar ini..

Sabtu, 15 Oktober 2011

Pohon Vs Generasi

Kubayangkan bumi ini berwarna merah
Seperti bara api yang panas....
panas, mencekam
Andai, manusia bisa menjaga
Satu pohon yang sama dengan satu generas
di pangkas...
Kini jarang kutemui... hutan lebat yang elok
Dimana tempat hewan dan tumbuhan berkumpul..
Andai... kita tidak menebang pohon sembarangan...
Bumi ini akan tentram...

Minggu, 25 September 2011

Piknik Hanami

Hanami!, mungkin banyak yang sudah tahu... Hanami adalah piknik di Jepang khusus pada saat bunga sakura mekar. Makanan spesial saat Hanami biasanya adalah Mochi Sakura / Sakura Mochi. Idenya adalah saat aku bermain Ameba Pico, kalau di Jepang, namanya Ameba Pigg. nah saat itu aku sedang bermain petak umpet di Ameba Pico, nah aku bermainnya saat di Kaminari-mon, disitu ada bunga sakura yang bisa gugur, jadi teringat Hanami.. aku gambar!
semoga nanti aku bisa ke jepang dan melihat secara langsung Hanami!

Selasa, 23 Agustus 2011

Dango, Green Tea Special, and Dorayaki

Yummy! akh.. akhirnya... memang, ini sangat mudah untuk digambar, tapi aku senang sekali bisa menggambar makanan tradisional negara impianku........ Jepang! idenya, Dango: dari sebuah game "Ameba Pico" kalau mau main di http://pico.ameba.net/
Green Tea Special: sama seperti Dango, idenya.
Dorayaki: karena aku menggambar Dango dulu, terus Teh hijau, nah masih ada tempat kosong, digambar saja Dorayaki.

Rabu, 10 Agustus 2011

Giat Belajar....

"aduh... adikku giat sekali belajarnya....hiks..." isak kakaknya.. aduh... malu aku.. aku tidak atau jarang sekali belajar.. bisa-bisanya aku membuat gambar ini.. hiks.. seandainya aku bisa seperti dia...idenya?? ya itu tadi.. mulai dari "malu aku" sampai "membuat gambar ini".. hehe peace guys!

Selasa, 09 Agustus 2011

Makan Sambil Lihat TV

nyamm.. ehemmm lagi makan enak ya???? eh tapi... jangan makan sambil nonton Televisi.. nanti tersedak....
Ide....pertamanya,  dapatnya dari onigiri...... terus gambar ini... ^^

Jumat, 05 Agustus 2011

Negeri Bulan.. aku ingin terbang tinggi.....ke bulan, hehe.. mustahil! kalau mau pakai ":Baling-Baling Bambu"-nya Doraemon... bercanda sedikit aja ya.... kalau panjang... nggak selesai-selesai nanti.idenya dari permainan catur... hehehe.. lha pochano itu diibaratkan sebagai C-A-T-U-R atau C-H-E-S-S

Minggu, 31 Juli 2011

Mengambil Berry

Hmm.. mau bilang apa ya?? udah lah.. langsung to the topic yaitu "ide" nah idenya............. kok lupa ya??? 
ya udah lah... yang jelas.. ini secara moodku langsung bicara hehehe... maaf ya guys.... gara-gara aku lupa idenya.. jadi engak lengkap deh..

Jumat, 22 Juli 2011

Balerina

"Wah indah sekali lompatanya" nah inilah yang kumaksud.. lupa??? itu lho gambar Tennis Table Sama Basket, Idenya saat aku menggambar "Two Dancing" aku pikir kubuat lagi yaitu balerina, ya ini jadinya.

Selasa, 19 Juli 2011

Lamaran Sang Lelaki

"emmmm... menikahlah denganku gadisku" pinta seorang lelaki pada gadisnya yang cantik jelita. ehm ehm! mesranya.. so sweet..... Idenya....... oh, sebuah sinetron di sebuah chanel televisi. itu saja?? kok singkat penjelasan gambar ini???.. "mmm.. ya benar.. kalau ditambah pecakapan ini kan jadi panjang.. hahahaha"

Happy New Year!

"TOOOEEETTT!!... bunyi terompet tahun baru" ....... sebenarnya, gambar ini kubuat saat tahun baru 2011 hihi.. kenapa tidak dimasukkan blog saat tahun baru???? karena blog ini kubuat mei. Idenya dari ayah.. katanya, buat gambar tahun baru saja.

Sabtu, 16 Juli 2011

Makan Jamuan malam di Indonesia

"Hmmmmmmm.... apa dulu ya??"pikir orang jepang itu yang diundan oleh temannya yang mengadakan pesta,yummy! masakannya kelihatan enak-enak semua. aku saja yang membuat bingung pilih yang mana, hihi. idenya...... saat aku dan ibuku ke pesta  lpernikahan anak temannya. makanannya semua dessert, jadi mau saja aku.oh iya aku punya teman bicara di blog ini.. namanya Tera"Halo, namaku Tera.. senang bertemu denganmu"

Selasa, 12 Juli 2011

Menyanyi

"Ladadu.. Blaaaaaa!.." nyanyinya dengan nada tinggi, ini gambarku yang idenya dari aku sendiri... saat itu, aku sedang Ujian semester 2.. karena ada waktunya SBK atau Seni Budaya dan Keterampilan, anak kelas 3 disuruh menyanyi didepan kelas... itulah idenya.. Ada yang kurang??? silahkan tulis Kritik dan Saran (yang lainnya pun boleh) di Komentar ya!

Kamis, 07 Juli 2011

Cerpen : Siapa Dia?

Lonceng di Alun-alun kota sudah berbunyi, Tanda waktunya ronda malam. Sekarang yang keliling adalah mas Roni, Kakak Indy.,"Kak, Hati-hati ya," kata Indy sambil mencium tangan Kakaknya. Kak Roni pun mengelilingi kompleks perumahan itu. Tapi hatinya berdebar kencang saat dia melewati sebuah pohon kecil. Entah kenapa.
Tiba tiba saja ada anak yang keluar dari balik pohon. "Siapa??" sambil menyorotkan lampunya ke jalan
Tanpa basa basi pun Kak Roni langsung pergi. Ternyata teman Kak Roni juga punya pengalaman yang mirip dengan Kak Roni, "Ron, kamu kemarin saat melewati pohon kecil yang di tepi jalan itu merasa beda nggak?" tanya teman Kak Roni, "beda banget Ndra! aaku kemarin saat lewat, ada anak kecil!" jawab Kak Roni.
Ternyata kabar itu cepat meluas, banyak anak jarang keluar sekarang untuk bermain. Mereka keluar biasanya karena disuruh Ibunya berbelanja, tapi sekarang tidak, Ibu-ibu lebih memilih belanja dua kali satu minggu. Tetapi ada dua sahabat yang ingin mencoba uji nyali yaitu di pohon yang kabarnya berhantu.Yaitu Indy dan Yudha, mereka bertemu di pos jaga "hey Ndy, kamu percaya nggak ada hantunya pohon di tepi jalan itu??" tanya Yudha "aku sih percaya nggak percaya"  "kenapa???" tanya Yudha lagi "pertama, kakakku sendiri yang punya pengalamanya, terus nggak percayanya aku nggak lihat hantunya walaupun kakak udah nunjuk-nunjuk ke pohonya" Yudha pun terdiam, tiba tiba Yudha bilang "aha! gimana kalau kita uji nyali disana?? usul Yudha
"Ide bagus Yud! kita kumpul di depan pos jaga ini saja, tapi rahasia lho ya Yud! jam 20.00 kita kumpul di sini" 

(jam 20.00 mereka berkumpul di pos jaga. Apakah yang akan terjadi??) Yudha telah menunggu lama Indy "Dha maaf ya! aku harus merayu Ibuku dulu baru mau!" kata Indy "ya sudah ayo!" mereka berdua pun berjalan ke pohon yang angker itu.
belum sampai satu meter bulu kuduk mereka langsung berdiri "Yud ayo pulang, kalau hantunya keluar aku nggak bisa lari.. aku punya maag..." rengek Indy "ya udah, kamu duduk saja disini, biar aku yang kesana"
Tiba-tiba saja ada sebuah tangan yang keluar dari balik pohon Yudha langsung lari tak berarah "Yud perutku sakit!" Indy pun meangis
 Orang-orang kampung yang tau jeritan mereka segera pergi ke pohon itu. "ada apa???!!" teriak pak Kepala desa "itu pak! ada...ada..... " Yudha tak berani bilang "ada pa Yud??" tanya Kak Roni "Kak! Indy maagnya kambuh!" "APA??! KOK BISA??" Kak Roni pun menghampiri adik semata wayangnya itu "Kak.. sakit kak..." sambil menangisdan memegang perutnya yang kesakitan itu "Dik.. kenapa bisa ??? dan.. kenapa kamu disini????" tanya Kak Roni. "um.. itu kak... sambil menahan sakit dia bercerita semuanya "Dik.. kamu kan sudah tau... kenapa kamu lakukan ini??"tanya Kak Roni "aku tidak percaya sama omongan kakak.. makanya aku buktikan"... Pak Kepala Desa pun angkat bicara "sebenarnya.. anak itu anak desa sebelah.. dia gantung diri disitu karena tidak tahan dengan Ibunya, sejak kecil.. ayahnya sudah cerai dengan ibunya...." Yudha dan Indy saling bertatapan "................ memang betul Yud, kita seharusnya tidak melakukan ini"
Mereka berdua melihat bulan. doakan saja tak ada yang menjadi korban lagi

SELESAI


 






Selasa, 05 Juli 2011

Hmmm Enaknya!

"Hmmm Enaknya!", kata anak Gadis yang sedang berjalan-jalan di Taman  sambil menjilati permen kesukaannya yaitu permen lolipop rasa stoberi .. Nah idenya dari sebuah buku komik punyaku "Doraemon" tapi yang di buku komik anak laki-laki, yang sedang berjalan pulang kerumah..

Senin, 27 Juni 2011

Aurora di Kutub

 Nah ini gambarku yang berjudul Aurora Borealis. Ini kugambar dengan software "ArtRage" kata ayah ini bisa melatihku agar tidak kaget dengan kanvas..Idenya saat aku mencoba software ArtRage ada untuk menggoreskan kuas kudapatkan ide membuat Aurora Borealis ini.

Minggu, 26 Juni 2011

Ini Gambarku yang berjudul "Balap Karung" idenya dari ayahku, saat itu ayahku meminta untuk mencoba hal yang baru lalu kucoba menggambar balap karung ini hasilnya... jempol satu!

Sabtu, 25 Juni 2011

Guruku

Guruku
Kau penerang dalam jiwaku
Kau Jendela kepintaranku
Terima kasih banyak guru
Jasamu tiada tara
Selamanya

Makan Pagi

Ini Gambarku yang berjudul "Makan Pagi" idenya dari buku biologi ibuku, dibukunya ada gambar orang makan tapi orang laki-laki. biar agak berbeda kubuat buah, jus, dan kue cup nya. bagus atau tidak teman teman???

Jumat, 24 Juni 2011

Tiga Sahabat Sejati

Ini gambarku yang berjudul "Tiga sahabat sejati" hahaha aku lucu sama gambaranku sendiri, idenya saat aku kelas satu.. ada anak yang bernama Nabila diganggu sama anak laki-laki sekelas denganku, kutolong nah sebelumya aku punya sahabat namanya Melia lha Nabila itu ternyata temanya Lia atau Melia jadilah 3 Sahabat

Kamis, 23 Juni 2011

Camping

Nah ini juga gambarku yang berjudul Camping with bestfriend. Idenya dari kartun "Spongbob Squarepants", saat camping...... memang agak berbeda.. marsh mallow nya pun juga taunya dari Spongbob Squarepants....

Senin, 20 Juni 2011

Nyanyian Burung

Nyanyian Burung
Pagi hari kubuka jendela kamar
Sinar Matahari yang segar langsung menyinariku
Kudengar Nyanyian Merdu..
Kutanya "Wahai nyanyian merdu.."
Darimana asalmu?
Yang datang adalah 2 burung kecil..

Kesukaan


Nah Kesukaan setiap orang kan berbeda-beda, nah kucoba untuk menggambar kesukaan tersebut. Tapi aku masih dapat dua.. akan kucoba sekali lagi membuat kesukaan setiap orang!


Ini adalah gambarku yang berjudul "Table Tennis" hihi memang celananya aneh, tapi aku membuatnya sepenuh hati..Idenya dari gambar penari balet (akan ku add di blog) background-nya bagus karena perpaduan merah muda dan warna lainya. aku tertarik untuk membuat sekali lagi.
                        

Ini juga gambarku. judulnya pasti sudah tahu kan? ya! "Basket" judulnya.. sebenarnya aku menggambar ini dulu baru Table Tennis.. hehe sedikit usil. Idenya? pasti sama yang pertama.. kalau kesukaan kalian ingin kritik dan saran, silahkan komenar tak apa apa, dan jangan malu-malu.
                                             

Minggu, 19 Juni 2011

Ibu

IBU
Ibu, saat ku masih kecil tak berdaya..
kau angkat raga ini dengan tangan sucimu..
Kau menjagaku siang dan malam, tanpa henti
Ibu.. bagiku kau adalah malaikat yang paling cantik
Ibu terima kasih telah menjagaku selama ini..
Jasamu tak akan bisa digantikan..

Twins dan Cooking


Ini gambaranku yang berjudul "Twins" gaya tulisannya dari acara ART ATTACK, idenya saat aku sedang memainkan sebuah game online HABBO HOTEL, lalu ada 2 anak yang bergaya sama atau kembar.. nah karena tertarik.. aku mencoba menggambar 2 anak kembar, dan hasilnya.. Lumayan!

Nah ini juga gambarku yang berjudul "Cooking" haha memang kelihatan jadul... tapi idenya sangat menarik! hari itu hari minggu.. aku melihat acara masak "Ala Chef" kulihat kok menarik ya? dan saat itu cita-cita masih ingin menjadi koki.

Jumat, 17 Juni 2011

Suasana di pegunungan



Ini gambarku yang berjudul Suasana di pegunungan
ide ini dari kepalaku sendiri, yang lebih tepatnya tiba tiba dapat ide
pertama kubuat di sekolahan dengan kertas dan pensil

Minggu, 12 Juni 2011

bestfriend frame

Nah ini salah satu gambarku
Idenya dari saat aku melihat foto nenek dan kakekku
dan akhirnya kubuat gambar ini selama 2 setengah jam!

Sabtu, 11 Juni 2011

Bunga
Ketika ku di sebuah taman..
mataku hanya tetuju kepada sebuah benda..
Benda yang cantik..
Berwarna Kuning keputih- putihan
Kutanya siapa namamu?
dia menjawab aku sebuah bunga indah..
Kupetik bunga itu dan ku simpan sebagai
Kado alam terindah

Minggu, 29 Mei 2011

Gambar ini berjudul "Boneka Marionette" idenya ketika saya masuk ke ruang kelas saya, saya melihat teman ku seperti boneka marionette, dan saya dapat ide ini.

Sabtu, 28 Mei 2011

Selamatkan Bumi!

Selamatkan Bumi!
Bumi telah memberikan semua yang kita mau.
Tetapi, kenapa manusia tak bisa mengembalikanya?
mengembalikan bumi seperti semula.
banyak orang berkata "itu sulit"
apa yang sulit? 
hanya menanam satu pohon,itu sangat mulia.
Kumohon manusia.. kembalikan bumi seperti dulu
burung berkicau di dahan yang kokoh
kini jarang terdengar di telinga
kumohon manusia.. kembalikan alam..
yang sudah kalian rusak
bila bisa merusak, harus bisa mengganti..
alam menangis, hampir setiap hari..
Manusia.. mereka bilang akan mengganti..
bukan uang.. tetapi alam yang sudah mereka hancurkan!
untuk hal kecil..
tetapi apa yang terjadi? bukan mereka yang mengganti..
tetapi orang yang perduli alam mereka.
Terima kasih






Sabtu, 21 Mei 2011

Maple Tree

Kawan-kawan ini puisi dan gambar buatanku kuberi judul "Maple Tree". Untuk gambar aku buat dengan software paint dan photoshop. aku mendapatkan ide gambar ini saat aku berada di sekolah, lalu ada angin kencang.. daun daun pohon jati berguguran, lalu aku ingat pohon maple.

Maple Tree

Kulihat warnamu yang cerah..
Bertaburan 5 daun indahmu…
Keatas telapak tanganku…
Bila angin berhembus..
Banyak daunmu yang rontok..
Kutidur di daun maple yang berjatuhan.
Yang berwarna merah dan kuning..
Daunmu yang begitu lembut..
Takkan bisa kulupakan..

Minggu, 15 Mei 2011

2 Young Dancing

Karyaku "Two Young Dancing'
saya mendapatkan ide ini dari sebuah lukisan indah di game

Bahagia

Karyaku berjudul 'BAHAGIA', aku gambar dengan software paint. Hampir semua karyaku, aku gambar dengan software paint. Aku sekarang masih belajar menggunakan cat air. Agak susah, tapi asyik deh.
Entah idenya dari mana, tapi tiba tiba saja aku melihat tas anak kecil kelas satu Sekolah Dasar dengan gantungan berbentuk malaikat.

sekolahku

saat aku sampai di gerbang
mataku tertuju pada sekolah yang indah,
yang menungguku adalah
sebuah pohon beringin yang tua.

burung-burung berkicauan,
siswa-siswi berlari-larian,
di lapangan yang luas.
canda dan tawa mereka terdengar
seperti menyembutku dengan gembira.

sekolahku yang indah dan asri
akan kukenang selamanya.

sahabat di rumah

di rumah aku bermain dengannya.
saat pulang sekolah dia menungguku
di depan pintu.

walau kami sering cakar-cakaran,
aku tetap menyayanginya.

kucingku…walau kau pembawa penyakit
aku tetap menyayangimu.
karena kau sahabat di rumah.